Sahur On The Spot!

Bulan Ramadhan telah tiba dan menjadi momen- momen yang ditunggu banyak oleh warga muslim diseluruh dunia. Dan dibulan Ramadhan ini, KOMIK mengadakan acara SOTS ( Sahur On The Spot) yang diadakan di Yayasan Yatim BSC Al-Futuwwah. Diadakan pada sabtu malam, mulai pkl. 20.00 para panitia sudah datang kekampus dan mempersiapkan segala keperluan acara nanti. Pkl. 22.00 para peserta sudah mulai berdatangan dan mengisi absen! Seru banget hahaha.

Nah setelah kita nunggu 2 jam lebih untuk proses pendaftaran, sekitar pukul setengah 12 kita bersiap- siap untuk memulai acara SOTS, kita pertama mengitari rute perjalanan yang sudah ditetapkan, perjalanan dimulai dari Paramadina – Senopati – Blok M – Fatmawati – Kemang dan akhirnya sampai ditempat tujuan. Karena tempatnya terpencil maka agak susah untuk kami memarkir kendaraan, namun itu semua bukanlah penghalang semangat kami agar sampai ditempat tersebut.






Kami menuju yayasan tersebut dengan berjalan sebentar dijalan yang sempit, sampai di yayasan sudah ada anggota kami yang tengah melakukan persiapan. Dan kami disambut oleh Kasidah yang diiringi oleh tabuhan rebana. Lucu- lucu sekali mereka ketika melihat muka muka mereka yang masih sembap karena baru bangun tidur, ada juga yang tertidur lagi didalam Masjid hahahaha.




Pembukaan acara dilakukan oleh Ketua pelaksana Ikra dan Pak Ustad. MC kita malam ini adalah ridha dan erin! They really on fire! Dkk sih sebenernya hahaha, karena acaranya kebersamaan banget. Setelah pembukaan ada games, nama gamesnya adalah Kolang kaling moving. Disini kita membagi jadi 3 grup dan tiap grup dibantu oleh 3 kaka-kakanya. Lucu- lucu banget ekspresinya pas pada main, mau liat?







Hahaahaha, lucu lucu banget yaah mukanya, setelah kita melakukan permainan kolang-kaling. There's still one game in our hand, we called it "Patung Pancoran!" untuk melakukan game ini, anak2 harus melakukan apa yang dikatakan oleh MC, ketika MC bilang 4 mereka hrus menjadi 4 grup, ketika MC bilang patung, mereka harus menjadi patung, tapi patung pancoran hahaha.


There's the fun we had, hahaha, setelah itu kita melakukan Shalat Subuh berjamaah dan kita kembali ke rumah masing- masing deeh! :D

Komentar

Postingan populer dari blog ini

We're The Next Generation

Turut Berduka Cita atas Alm. Bapak Adi

National Batik's Day: Proud Of Your BATIK!